Search

Fesyen Batik Asal Indonesia Tembus Pasar Internasional

Aulanews.id – Fesyen batik Shiroshima Indonesia dari program pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Sampoerna Entrepreneurship Training Center (SETC) menjajaki pasar fesyen “Centerstage Asiaโ€™s Fashion Spotlight” di Hong Kong.

Founder yang juga pemilik Shiroshima Indonesia Dian Nutri Justisia dalam keterangannya di Surabaya, Selasa, bersyukur mendapatkan kesempatan untuk memperkenalkan fesyen batik khas Indonesia di pasar Hong Kong.

“Di ajang ini, Shiroshima Indonesia terlibat dalam fashion show, runway, dengan tema sustainability. Banyak kesempatan yang didapatkan untuk mengembangkan sayap bisnis di Hong Kong,” kata Dian.

Dalam gelaran ini, Shiroshima Indonesia membawa koleksinya bermotif “helai”, dengan desain yang ready to wear, simpel, dan bisa digunakan dalam keseharian.

Dian mengungkapkan, motif helai merupakan koleksi Shiroshima Indonesia yang dikeluarkan beberapa waktu lalu. Motif ini berupa daun ginko yang sudah ada sejak puluhan ribu tahun lalu. Motif ini pun membawa makna tersendiri.

Baca Juga:  TF ESC-B20 Berikan Nafas Baru Bumi dari Sektor Industri

“Daun ginko itu daun yang survival. Jadi, kami membawa konsep ini dengan pesan agar manusia bisa bertahan di segala situasi. Kami ingin pemakai motif helai juga bisa mendapatkan spirit yang sama,” kata Dian.

Menurutnya, Shiroshima juga masih konsisten dengan konsep all size untuk semua produk yang dipasarkan, dengan tujuan menjaga keberlanjutan sehingga bisa digunakan konsumen untuk semua ukuran. Selain itu, bahan yang digunakan berasal dari serat alam dan menghadirkan warna-warna natural.

Dian mengatakan dari pameran ini, ia bisa melihat ada potensi besar untuk memasuki pasar fesyen Hong Kong. Tak sedikit yang terkesima dengan produk-produk Shiroshima yang masih mempertahankan karya buatan tangan alias handmade. Sementara, di Hong Kong sebagian besar diproduksi oleh mesin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – Ratuasan siswa dan orang tua berkumpul di halaman KB-TK Al Muslim dalam rangka memperingati Hari Buku Nasional. Peringatan Hari Buku Nasional (Harbuknas) bertujuan untuk membangkitkan minat baca dan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist