Search

Wapres Kerahkan Kemampuan Pemerintah Percepat Pembangunan DOB di Papua

Aulanews.id – Wakil Presiden, Ma’ruf Amin, mengerahkan kemampuan kementerian dan lembaga terkait untuk melaksanakan langkah strategis sesuai dengan kewenangannya dalam upaya mempercepat pembangunan prasarana pemerintahan di empat Daerah Otonom Baru (DOB) Papua.

Dilansir dari informasi Sekretariat Wakil Presiden di Jayapura, arahan itu disampaikan saat memimpin rapat koordinasi Badan Pengarah Papua terkait progres kesiapan perencanaan dan pelaksanaan pembangunan sentra sarana prasarana Pemprov di Provinsi Papua Selatan, Provinsi Papua Pegunungan, Provinsi Papua Barat Daya, dan Provinsi Papua Tengah, bertempat di Kantor Gubernur Papua, Jayapura, Provinsi Papua, Selasa.

Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), beserta Pemda empat DOB agar menyelesaikan dengan segera proses pengadaan lahan hingga status clean and clear, supaya segera itu,” katanya.

Baca Juga:  Kemenkes Tak Sarankan Semprot Air ke Jalan untuk Kurangi Polusi

Ia juga mendorong pemanfaatan agenda ekspose dengan efektif untuk memastikan kriteria kesiapan pematangan lahan, dan pelaksanaan pengadaan barang dan jasa.

“Melakukan identifikasi terhadap data-data mengenai kebutuhan infrastruktur pendukung, misalnya kebutuhan air baku, jaringan listrik dan telekomunikasi, sarana pembuangan limbah, kebutuhan energi dan sebagainya,” katanya.

Kepada Kementerian Keuangan, dia berpesan agar mendukung aspek pembiayaan, baik melalui percepatan proses administrasi maupun pendampingan bagi kementerian, lembaga maupun Pemda.

Dalam agenda itu dia juga mendorong peran kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional dan kementerian/lembaga terkait agar memberikan pendampingan kepada Pemda dalam proses perencanaan dan pelaksanaan pembangunan prasarana pemerintahan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – “Keamanan warga sipil, rumah, sekolah, dan rumah sakit harus terjamin. Mereka bukan target,” kata Denise Brown dalam sebuah pernyataan, menggarisbawahi bahwa hukum humaniter internasional harus dihormati. Brown mengatakan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist