Search

Tiru Citayam Fashion Week, Peragaan Busana Jalanan di Tunjungan Dibubarkan Satpol PP

Aulanews.id.SURABAYA – Petugas Satpol PP Pemerintah Kota Surabaya membubarkan peragaan busana jalanan di Jalan Tunjungan Surabaya yang dianggap mengganggu lalu lintas, hari Minggu (24/7/2022). Suara klakson bersautan dari pengemudi yang terjebak macet akibat adanya aksi lenggak-lenggok sekelompok remaja di Tunjungan, Kota Surabaya, Jawa Timur, membuat suasana kacau. Akibatnya petugas Satpol PP membubarkan fashion show ala pemuda Citayam Depok di Dukuh Atas Jakarta.

Terdapat 2 titik yang dijadikan ajang peragaan busana jalanan di Jalan Tunjungan. Yakni di zebra cross depan Gang Ketandan hingga jalan Genteng dan depan Bank Swasta Jalan Tunjungan.

Para remaja Surabaya itu mengaku terinspirasi Citayam Fashion Week yang dilakukan sekelompok remaja Sudirman Citayam Bogor Depok atau yang dikenal SCBD di Jakarta. Para model dadakan itu memilih zebra cross Jalan Tunjungan sebagai catwalk.

Salah satunya, Aji Vagasto, mengaku sengaja ikut meramaikan Tunjungan Street Fashion Week dengan pakaian ala Java style. “Saya sangat cinta dengan budaya sendiri. Ini juga sekaligus menyalurkan aspirasi saya,” ucapnya.

Baca Juga:  Tari Remo Massal 65 Ribu Pelajar Suroboyo Pecahkan Rekor MURI

Jalan Tunjungan yang mulai dipadati warga akhirnya dibubarkan oleh petugas Satpol PP dan Dishub Surabaya karena keberadaannya dianggap sudah mengganggu arus lalu lintas.(vin)

 

Aulanews.id – “Keamanan warga sipil, rumah, sekolah, dan rumah sakit harus terjamin. Mereka bukan target,” kata Denise Brown dalam sebuah pernyataan, menggarisbawahi bahwa hukum humaniter internasional harus dihormati. Brown mengatakan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist