Search

Sejumlah Kendaraan Terlibat Kecelakaan Horor di Tol Semarang

Aulanews.id – Kecelakaan mengerikan terjadi di Tol Semarang-Solo, tepatnya di jalur Ungaran arah Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Dari video yang beredar di media sosial, terlihat sebuah bus, dan di depannya ada dua mobil ringsek. Mobil hitam di depan bus rusak parah, sedangkan di atas mobil hitam ada mobil Honda CR-V yang posisinya nangkring dan menghadap lawan arah.

“Sedang proses evakuasi,” kata Marketing Communiction Officer PT Trans Marga Jateng (TMJ), Dian Saputra, lewat pesan singkat, Sabtu (30/9/2023).

Dian menyebut ada 6 kendaraan yang terlibat kecelakaan horor ini. Kecelakaan terjadi di KM 422+500 B arah Kota Semarang pada pukul 11.19 WIB. “Info sementara enam kendaraan terlibat” ujarnya.

Baca Juga:  Miftahul Jannah Juara Kompetisi Karate Internasional 2023

Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi mengatakan kecelakaan beruntun ini terjadi ketika bus menghantam mobil di depannya. Dan terjadinya tabrakan beruntun. “Ini diduga dari belakang bus yang menabrak. Ini kita dalami fakta-fakta di lapangan. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” kata Yunaldi di tol Banyumanik Semarang, Sabtu (30/9/2023).

Pihaknya melakukan penyelidikan untuk mendalami kronologi kejadian yang sebenarnya. Sementara sopir bus diamankan untuk dimintai keterangan bersama para saksi. “Iya, sopir bus kita amankan,” kata Yunaldi.

AKBP Yunaldi menyebut mobil Freed yang terlibat kecelakaan berpenumpang 6 orang. Lima di antaranya terluka. “Dari Freed yang mobilnya parah itu ada enam orang di dalam, lima orang luka ringan ada yang dijahit di kepala dibawa ke rumah sakit,” kata Yunaldi

Baca Juga:  Sosok Sopir Bus Sugeng Rahayu yang Tewas dalam Laka di Ngawi

Sementara itu pengendara mobil Mazda, Nizam (31), mengatakan saat peristiwa terjadi di belakang kendaraannya ada minibus Hiace, CR-V, Freed, kemudian ada bus. Di depan mobilnya ada mobil BMW yang sempat tersenggol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – Setelah 10 bulan dan 37 pertandingan, musim 2023/24 berakhir dengan kami masih memiliki peluang untuk menjadi juara Premier League untuk pertama kalinya dalam 20 tahun. Perhitungannya sederhana –...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist