Search

Mayat Tanpa Kepala Ditemukan di Perairan Lampung, Ini Identitasnya

Aulanews.id – Tiga dari empat mayat yang ditemukan di perairan Kabupaten Lampung Selatan dan Tanggamus mulai teridentifikasi. Ketiganya teridentifikasi setelah dilakukan pencocokan sampel DNA dengan sejumlah orang yang diduga dan mengaku keluarganya.

“Hasil pencocokan DNA pembanding yang dilakukan di Laboratorium DNA Pusdokkes Polri dinyatakan tiga mayat teridentifikasi atas nama, Kasdi, Tarsoni, dan Agus Sutanto, sedangkan satu jenazah tidak ditemukan kecocokan dengan sampel pembanding,” kata Kabid Dokkes Polda Lampung Kombes Mardi Sudarman di Mapolda Lampung, Rabu (19/10/2023).

Mardi menuturkan tujuh dari sembilan keluarga korban sudah dihubungi untuk diambil sampel DNA nya. DNA tersebut kemudian dikirim ke Pusdokkes Polri untuk dicocokkan. “Polres Indramayu berhasil menghubungi tujuh dari sembilan keluarga korban dan langsung diambil sampel DNA, kemudian dikirimkan ke Laboratorium DNA Pusdokkes Polri untuk pencocokan dengan keempat mayat tersebut,” kata dia.

Baca Juga:  15 Napi di Serang Tenggak Oplosan Hand Sanitizer, 2 Orang Tewas

Berdasarkan hasil pencocokan, kata Mardi, dua mayat tanpa kepala yang ditemukan di wilayah Polres Lampung Selatan teridentifikasi atas nama Kasdi atau Tarsoni (kakak dan adik kandung) yang merupakan anak dari Kayim. “Kemudian satu mayat tanpa kepala lainnya yang ditemukan di wilayah Polres Lampung Selatan teridentifikasi atas nama Agus Sutanto ayah biologis dari Sri Adinda,” kata dia.

“Sementara satu jenazah yang ditemukan di Tanggamus tidak teridentifikasi karena tidak cocok dengan DNA pembanding,” kata dia.

Menurutnya, terkait mayat tanpa kepala ini yang ditemukan ini bukan karena adanya mutilasi tetapi akibat dari proses pembusukan yang normatif. “Ini akibat proses pembusukan yang normatif di air laut yang menyebabkan organ tubuh terputus. Jadi Itu bukan mutilasi tapi semua organ tubuh terputus akibat pembusukan normatif di air laut,” kata dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – PPIH Arab Saudi Bidang Kesehatan Tahun 1445 H/2024 M telah melakukan persiapan untuk operasional menjelang kedatangan jamaah haji. Pelayanan kesehatan akan dilakukan melalui Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI)...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist