Search

Kisah Misteri Leak yang Dirahasiakan Masyarakat Bali

Leak yang jadi kesenian masyarakat

Kisah pertarungan Calon Arang ini kemudian diangkat dalam seni tari Barong. Tarian Barong pun disinyalir memiliki banyak versi. Salah satu versi yang sederhana dan ringkas adalah tari Barong Rangda yang dipentaskan secara rutin di atas panggung kompleks ampiteater Garuda Wisnu Kencana (GWK).

Tarian ini merupakan pengantar bagi masyarakat awam untuk memahami konsep rwa bhindeda yang merupakan bagian dari prinsip kehidupan masyarakat Bali. Tariannya selalu dimulai dengan dua monyet lucu yang menggoda Barong. Kemudian Rangda yang jahat muncul, dan mencoba menggunakan ilmu hitam pada para penari pria. Kemudian dia memerintahkan mereka untuk bunuh diri.

Namun, Barong juga diyakini melibatkan sihir pelindung pada pemeran laki-laki sehingga menjadi kebal. Tarian ini berakhir dengan pertarungan terakhir antara Barong dan Rangda. Barong memenangkan pertempuran dan kejahatan dikalahkan. Tarian ini biasanya ditampilkan selama festival Galungan, tetapi juga dilakukan saat ada penyakit atau kesialan di desa. Hal ini masih umum dilakukan dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Bali.

Sejarah Tari Barong asal Bali juga dipercaya merupakan perkembangan dari Tari Reog Ponorogo. Selanjutnya saat di Pulau Dewata, Reog Ponorogo berubah bentukj sesuai dengan cerita masyarakat sekitar. Hal yang membuktikan Tari Barong sama dengan Reog adalah kesamaan bentuknya. Di mana Barong tersebut tampil tanpa menggunakan kucingan atau mahkota merak.

Baca Juga:  Senjata Tempur Nusantara Abad 14

Ada juga Petilasan Calon Arang yang terdapat di Desa Sukorejo, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri. Objek ini memiliki nuansa yang menarik untuk diketahui. Area situs ini dikelilingi oleh pohon rindang, bersebelahan dengan lahan sawah milik warga membuat suasana terasa sejuk.

Rayakan berita ini dengan menguji pengetahuan Anda tentang waktu Jorgi bersama kami, menonton momen terbaiknya, atau mencari tahu 20 hal yang mungkin tidak Anda ketahui tentang jawaban kami. 20. Hak...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist