Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Kementerian BUMN, Loto Srinaita Ginting mengatakan, tujuan penyelenggaraan KAWFEST ini adalah untuk mendukung perkembangan industri kreatif fesyen, meningkatkan kecintaan masyarakat khususnya generasi muda atas fesyen wastra Nusantara, mendukung regenerasi desainer fesyen wastra Nusantara, dan memperluas pasar fesyen wastra nusantara termasuk wastra nusantara karya dari perajin binaan BUMN.
“Keberagaman budaya Indonesia dapat terlihat dari berbagai jenis wastra dan motif yang ditampilkan dalam keunikan wastra nusantara dari masa ke masa.