3. Menjaga kesehatan jantung
Daun bawang memiliki kandungan mineral yang ternyata memberikan manfaat dalam menjaga kesehatan jantung. Ya, kandungan kalium, magnesium, dan kalsium dalam daun bawang ternyata dapat menjaga tekanan darah yang dapat memengaruhi kesehatan jantung Anda.
4. Kaya serat
120 gram daun bawang dapat memenuhi 10 persen kebutuhan serat harian tubuh. Kandungan serat tersebut dapat membuatmu kenyang lebih lama.
Selain itu, kadar kolesterol juga dapat terkontrol dengan baik, sehingga secara tidak langsung kamu akan terhindar dari penyakit jantung dan diabetes.
5. Menurunkan Berat Badan
Seperti kebanyakan sayuran lainnya, manfaat daun bawang juga ampuh dijadikan sebagai makanan diet. Sebanyak 100 gram daun bawang hanya mengandung 31 kalori.
Dalam jurnal berjudul Advances in Nutrition dijelaskan bahwa daun bawang adalah sumber air dan serat yang baik dan dapat mencegah rasa lapar, serta meningkatkan rasa kenyang
6. Melawan Infeksi
Senyawa belerang dan kaempferol yang ada pada daun bawang juga berfungsi untuk melindungi diri dari infeksi jamur, virus, juga bakteri.
Meski begitu, masih diperlukan riset lebih lanjut untuk mengetahui daun bawang ampuh untuk melawan infeksi secara lebih lengkap dan terperinci.
7. Tinggi antioksidan
Siapa bilang hanya teh hijau yang tinggi antioksidan, nyatanya, daun bawang juga memiliki berbagai senyawa antioksidan yang bagus untuk membantu menangkal radikal bebas yang memicu penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan sebagainya.