Search

Dikunjungi Risalah, Majalah Aula Ingin Sinau Bareng

Menanggapi hal itu, Pemimpin Perusahaan AMG H Moch. Djamil Masduki menyampaikan, pendirian perusahaan pers untuk Majalah Aula masih tergolong baru, yakni pada tahun 2014. Ide pendirian PT itu datang dari Arief Affandi yang kala itu diamanahi PWNU Jatim sebagai pimpinan umum, dan Almarhum Dr H Echwan Siswandi sebagai Direktur Perusahaan.

Langkah dua pimpinan Majalah Aula ini kemudian didukung oleh PWNU Jatim sebagai pemilik saham. “Dari situ kemudian PT terbentuk dan menjadi perusahaan mandiri milik PWNU Jatim,” kata Djamil.

Pendirian PT AMNU tersebut, lanjut Djamil, bisa menjadikan Majalah Aula lebih eksis, dan berkembang. Bahkan dengan PT ini, Majalah Aula bisa menjadi kerjasama dengan perusahaan-perusahaan besar, pemerintahan, dan institusi-institusi yang lain. “Setelah PT, kita bisa memperolah iklan dari perusahaan,” kata Djamil sembari menjelaskan jika Majalah Aula saat ini sudah resmi tersertifikasi di Dewan Pers.

Baca Juga:  Banjir dan Longsor Melanda Sumbar, 5 Orang Meninggal

Dari sini, kata Djamil, PT AMNU bisa memberikan sumbangsih ke PWNU Jatim. “Tiap tahun kita ada RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham),” terang Djamil.

Bahkan kini, tambah Djamil, AMG telah mengembangkan banyak platform media. Diantaranya Aula TV, Aula Radio, Aula Channel Youtube, dan portal berita, yakni majalahaula.id, aulanews.id, dan E-Harian. “Dengan convergensi media, AMG ini diharapkan bisa menjadikan AMG semakin berkembang,” harapnya.

Suasana rapat di kantor AULA

Penjelasan Djamil tentang AMG tersebut, langsung mendapat perhatian serius dari Redpel Majalah Risalah H Huda Sabily. Ia mengaku sangat tertarik dengan convergensi media tersebut.

Aulanews.id – Pelatih Barca Xavi Hernández sangat puas dengan penampilan timnya dalam kemenangan 3-0 atas Rayo Vallecano di Estadi Olímpic, hasil yang menjamin blaugranes menjadi runner-up La Liga. “Itu adalah...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist