Momen Adzikry Berkurban dan Kumpul Bareng Keluarga

Aulanews.id – Seperti tahun-tahun sebelumnya, Muhammad Adzikry Fadillah merasakan momen Hari Raya Iduladha dengan berkurban dan berkumpul bersama seluruh anggota keluarga. Bagi pemain muda PERSIB tersebut, itulah momen berharga yang didapatkannya pada Hari Raya Iduladha kali ini.

“Suasana sama dengan tahun sebelumnya. Alhamdulillah, semua keluarga pada kumpul di Hari Raya Iduladha ini,” kata Adzikry.

Pada Hari Raya Iduladha 1445 H ini, Adzikry mengaku berkurban seekor domba. “Alhamdulillah, saya berkurban seekor domba tahun ini,” katanya.

Bagi Adzikry, ibadah kurban merupakan bentuk ketaatan terhadap perintah Sang Khalik yang juga menjadi kesempatan bagi dirinya dan keluarga untuk berbagi kebahagiaan melalui daging hewan kurban yang dibagikannya.

Pada momen ini pun, Adzikry kembali mengungkapkan rasa syukurnya karena bisa merasakan menit bermain dan bahkan atmosfer juara pada musim pertamanya dipromosikan ke tim senior. Setelah dipromosikan oleh pelatih Bojan Hodak, Adzikry sempat tampil dalam 4 pertandingan selama 99 menit.***

Baca Juga:  11 Blaugrana untuk Euro 2024

 

 

Aulanews.id – PBB menuduh Israel melakukan pelanggaran berat terhadap perjanjian global yang melindungi hak-hak anak, dengan mengatakan tindakan militernya di Gaza memiliki dampak bencana terhadap mereka dan merupakan salah satu...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist