Timnas Indonesia dan Palestina puji Stadion GBT hingga G10 Surabaya

Aulanews.id – Timnas Indonesia dan Palestina memuji fasilitas olahraga di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Gelora 10 November (G10) dan Gelora Pancasila di Kota Surabaya, Jatim, cukup baik menjelang pertandingan FIFA Match Day Indonesia vs Palestina pada 14 Juni 2023.

Vice-President of the Palestine Football Association (PFA) Susan Shalabi-Molano dalam keterangannya di Surabaya, Selasa, mengatakan, pihaknya terkesan bangga ketika menggelar latihan di lapangan itu.

“Nama lapangan itu memiliki nilai sejarah dan semangat perjuangan besar bangsa Indonesia,” katanya, dikutip dari antaranews.com.

Bukan hanya Susan yang mengakui fasilitas yang dimiliki Kota Surabaya itu memiliki nilai plus, salah satu pemain Timnas Palestina yaitu Mohammed Rashid, turut mengacungi jempol lapangan Stadion Gelora 10 November.

“Tempatnya sangat bagus, dan saya sangat enjoy (berlatih) di sini,” kata gelandang andalan Timnas Palestina tersebut.

Baca Juga:  Frenkie de Jong: 'Kami masih bisa memenangi La Liga'

Selain Mohammed Rashid, pelatih kebanggaan Timnas Indonesia Shin Tae-yong juga merasa lapangan di Stadion GBT kini jauh lebih baik daripada sebelumnya saat pertandingan Piala Asia U-20 tahun lalu.

Shin mengaku, rumput yang digunakan di Stadion GBT ada peningkatan signifikan daripada sebelumnya.

“Memang lebih rapi daripada tahun kemarin, dan terlebih rumputnya yang juga lebih baik dari tahun kemarin. Jadi sudah sangat sempurna,” katanya.

Di tempat terpisah, salah satu pemain Timnas Indonesia Dendy Sulistyawan, setelah menggunakan lapangan Gelora Pancasila dan Stadion GBT untuk latihan beberapa waktu lalu, mengaku sudah cukup bagus dan menunjang permainan dari para pemain Timnas Indonesia lainnya.

Sambutan Presiden Joko Widodo pada Peresmian Operasional Kawasan Industri Terpadu Batang, 26 Juli 2024 Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Selamat sore, Salam sejahtera bagi kita semuanya. Bapak-Ibu yang saya hormati, Bapak-Ibu yang...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist