Sementara dua pemain Harlem Globetrotters, Moose Weekes dan Wham Middleton yang hadir pada konferensi pers tersebut mengatakan cukup senang bisa datang dan bermain di Indonesia. “Saya sangat senang bisa bermain di Indonesia. Kami disambut dengan baik di sini, saya suka dengan makanan di Indonesia,” ujar Moose Weekes.
Usai jumpa pers, dua pemain Harlem Globetrotters, Moose Weekes dan Wham Middleton bersama Menpora Dito sempat menunjukan aksi freestyle di lapangan basket kantor Kemenpora.(amr)