Aulanews.id – Direktur Utama PAM Jaya Prayitno Bambang Hernowo menjelaskan, pihaknya memiliki teknologi canggih untuk mengubah air laut menjadi air layak minum bagi warga Kepulauan Seribu. Teknologi tersebut bernama Sea Water Reverse Osmosis .
“Sea water Reverse Osmosis air bakunya berasal dari laut dan kemudian diolah dan kemudian didistribusikan ke warga yang ada di Kepulauan Seribu,” kata Bambang dalam seminar virtual Balkoters Talk bertema bertajuk Pelayanan Merata Air Minum Jakarta, Rabu .
Bambang juga menyampaikan, bahwa sampai dengan sekarang terdapat 5.526 sambungan pelanggan air perpipaan di Kepulauan Seribu.
Melalui kebijakan subsidi yang diberlakukan Pemprov DKI Jakarta, PAM JAYA bersama Dinas SDA melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat di Kepulauan Seribu, yang juga akan dilakukan oleh Bupati beserta para Camat dan Lurah.