Search

Suhu Panas di Tanah Suci, Jamaah Diimbau Batasi Aktivitas di Luar Ruangan

Petugas menyambut Jamaah Haji JGK-01 tiba di Bandara AMMA Madinah, Minggu (12/5/2024).

Aulanews.id – Cuaca hari ini, Minggu (12/05/2024) pukul 12.49 Waktu Arab Saudi di Kota Jeddah menyentuh angka 39 derajat celcius. Tertera di layar Handphone tulisan UV Ekstrem hari ini. Suhu serupa juga di Madinah, dan dii Makkah menyentuh angka hingga 40 derajat lebih.

Kondisi suhu cuaca tersebut harus menjadi perhatian jemaah yang hari ini mulai tiba di Kota Madinah. Jemaah khususnya jemaah lansia diimbau salat di hotel dan membatasi aktivitas di luar ruangan.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat meninjau kesiapan haji beberapa hari lalu mengimbau jemaah untuk senantiasa menjaga kesehatan selama di Tanah Suci.

“Cuaca sangat panas. Hari ini, 40 derajat. Ini belum puncak. Beberapa hari lalu, Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi menyampaikan bahwa suhu di Arab Saudi pada puncak haji bisa mencapai 48 hingga 50 derajat,” terang Gus Men di Makkah, Selasa (7/5/2024) lalu.

Menag Yaqut mengimbau jemaah untuk menjaga kesehatan dan kebugaran fisiknya. Sebab, haji merupakan ibadah fisik. “Saya minta jemaah haji menyiapkan fisik sebaik-baiknya. Haji ini ibadah fisik. Siapkan fisik terbaik. Jangan terlau diforsir. Makan makanan bergizi, vitamin. Ini akan membantu jemaah dalam menjaga stamina,” pesan Gus Men, panggilan akrabnya.

Baca Juga:  Petugas Haji Indonesia Siaga Jelang Kedatangan Jamaah ke Tanah Suci

Hal serupa disampaikan Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Abdul Aziz Ahmad usai menyambut kedatangan jemaah JKG Kloter 1 di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Ia berpesan agar jemaah tidak terlalu memaksakan diri beraktivitas di tengah cuaca panas di Madinah. “Kami ingatkan kepada jemaah untuk mempertimbangkan kemampuan fisik saat beribadah. Jangan sampai hanya pas (puncak) hajinya sudah kehilangan tenaga,” ungkap Abdul Aziz , Minggu (12/5/2023).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – Persebaya Surabaya berhasil menaklukan Persibo Bojonegoro dengan skor 2-0 di Pertandingan Persahabatan bertajuk game Anniversary ke 97 Persebaya, di Stadion Gelora Bung Tomo, sabtu (29/6) tadi malam. Dua...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist