“Diharapkan dengan meminimalkan kegiatan, keadaan calhaj dapat terus segar bugar selama prosesi haji hingga selesai di Arafah dan kembali ke tanah air,”ujar dia.
Terkait jamaah risti, sementara ini puskes haji telah mendata sebanyak 107 calhaj yang telah lunas BIPIH tidak lolos isthitaah. Namun demikian Liliek belum mendapatkan konfirmasi kembali Kemenag menggagalkan kepergian mereka atau tidak.
“Sebenarnya kami berharap, sebelum mereka melunasi BIPIH, mereka terlebih dahulu melakukan pemeriksaan, sehingga jika tidak lolos isthitaah dapat ditunda di tahun depan atau diganti dengan ahli waris,” jelasnya.
Namun karena waktunya yang singkat, Kemenag meminta pelunasan didahulukan, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan.
MG4