Aulanews.id – Sebuah kisah di balik lagu barunya Cita Citata “Tak Sempurna” terinspirasi dari seorang penyandang disabilitas. Lagu tersebut sama seperti kisah hidup kakak pertama Cita Citata yang ternyata penyandang disabilitas.
“Bagaimana pun kakak pertama Cita penyandang disabilitas, karena dia waktu itu step panas, jadi kakinya enggak bisa jalan,” kata Cita Citata, saat ditemui di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (18/11/2021).
Saat Pradea, pecipta lagu “Tak Sempurna” mengaku terinspirasi dari seorang penyadang disabilitas, Cita Citata langsung merasa cocok dengan lagu tersebut.
“Jadi pada saat Cita ngobrol sama penulis lagunya dia bilang terinspirasi dari perempuan yang memiliki disabilitas. Makanya aku langsung ingat kakak pertama aku,” ujar Cita Citata.
Cita Citata semakin yakin dengan “Tak Sempurna”, karena lagu tersebut lebih cocok dibawakan dengan lagu bergenre pop ketimbang dangdut.
Walaupun dirinya tidak sepenuhnya akan meninggalkan musik dangdut yang telah membesarkan namanya itu.
“Cita merasa bahwa di pop ini bisa menyampaikan lagu ini karena music is universal language, jadi Cita kaya kenapa engga. Tapi bukan berarti Cita melupakan dangdut, Cita masih tetep akan menerima apabila ada tawaran dangdut lagi,” tutup Cita Citata.
Walau sudah yakin membawakan lagu pop, perempuan asal Bandung ini memastikan tidak akan meninggalkan musik dangdut.
“Bukan berarti Cita melupakan dangdut. Cita masih tetap akan menerima apabila ada tawaran dangdut lagi. Tapi untuk saat ini mau fokus ke pop dulu,” ucap Cita Citata.