PLN Siapkan Sistem Terintegrasi Untuk Pelayanan Kendaraan Listrik di Aplikasi PLN Mobile

“PLN dengan Himbara kompak bergerak dalam satu nafas untuk mewujudkan ekosistem kendaraan listrik. Bersama-sama kita tawarkan solusi bagaimana masyarakat bisa membeli motor listrik dengan akses pembiayaan yang mudah dan praktis. Kita adakan marketplace dan skema kredit, kerja sama dengan bank-bank tersebut,” ujar Darmawan.

Untuk mengakses segala kemudahan tersebut, pelanggan tinggal mengakses fitur Electric Vehicle Digital Services (EVDS) di PLN Mobile. Fitur ini khusus didesain agar pelanggan bisa mengakses semua layanan kendaraan listrik dalam sekali klik.

Selain itu, Darmawan mengatakan masyarakat tidak perlu khawatir untuk beralih ke kendaraan listrik, karena PLN telah membangun banyak SPKLU dan SPBKLU. Sampai saat ini PLN telah mengoperasikan 616 SPKLU yang tersebar di 279 titik dan 1.056 unit SPBKLU di seluruh Indonesia.

“PLN akan terus mendukung segala program Pemerintah. Kami akan terus menyiapkan charging station ini ke seluruh pelosok Indonesia agar masyarakat tak ragu lagi memakai kendaraan listrik. Semua fasilitas kini sudah tersedia,” tutup Darmawan.

 

Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore. (Adv)

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Republik Sosialis Viet Nam, Luong Cuong, di hotel tempat Presiden Prabowo bermalam di Lima, Peru, Jumat (15/11/2024). Pertemuan tersebut berlangsung...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist