Untuk jumlah peserta dengan KIP Kuliah, calon penerima bantuan biaya pendidikan tinggi dari pemerintah, yang diterima adalah 44.928 peserta atau 23,42 persen dari jumlah keseluruhan peserta yang dinyatakan lulus. Menurut Ashari, jumlah tersebut merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh masing-masing rektor atau direktur perguruan tinggi negeri (PTN).
“Berdasarkan perbandingan total peserta dan total diterima, keketatan SNBP Tahun 2023 adalah 21,68 persen,” tegas dia.
Ashari menerangkan, jumlah PTN yang mengikuti SNBP 2023 yang dikelola oleh Tim Pelaksana SNPMB ada sebanyak 137 PTN. Jumlah tersebut terdiri atas 76 PTN akademik, 18 perguruan tinggi keagamaan Islam (PTKIN), dan 43 PTN vokasi. Pengumuman resmi SNPMB tentang status kelulusan peserta SNBP 2023 diinformasikan melalui laman resmi atau melalui laman mirror 38 PTN.
“Peserta SNBP Tahun 2023 yang dinyatakan Lulus segera mengecek jadwal verifikasi data akademik dan registrasi ulang di PTN tempat diterima,” ujar Ashari.
Dia mengatakan, peserta yang dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2023 sebagaimana dimaksud dalam keputusan tersebut wajib memenuhi ketentuan serta semua persyaratan yang ditetapkan. Peserta SNBP 2023 akan dinyatakan diterima di PTN setelah dinyatakan lolos verifikasi data akademik yang diselenggarakan oleh PTN masing-masing.