Aulanews Olahraga PERSIB Langsung Kembali Gelar Persiapan

PERSIB Langsung Kembali Gelar Persiapan

Aulanews.id

Skuad Pangeran Biru langsung menjalani latihan sekaligus sesi pemulihan di Stadion PERSIB, Minggu 21 April 2024 pagi. Memang, persiapan harus segera kembali dilakukan kendati baru menjalani pertandingan di Stadion Si Jalak Harupat, sore kemarin.

Advertisement

Ad

Advertisement

Sebagaimana diketahui, PERSIB meraih kemenangan 3-1 atas Persebaya pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024 tersebut. Empat hari mendatang, akan kembali tampil menjamu Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 April 2024 mendatang.

Waktu singkat akan dimaksimalkan supaya bisa meneruskan tren kemenangan. Hasil positif akan dapat menjadi modal bagi PERSIB yang sudah dipastikan lolos babak Championship Series.

Kapten tim PERSIB, Dedi Kusnandar mengatakan meskipun sudah dipastikan lolos babak selanjutnya, tiga poin tetap akan mereka perjuangkan pada sisa dua laga Regular Series.

Baca Juga:  Bojan Antisipasi Kecepatan Angin

“Walaupun sebelum pertandingan (kemarin) kami sudah tahu kalau lolos, tapi saya dan teman-teman menekankan, kemenangan adalah modal buat kepercayaan dirian menatap empat besar (Championship Series),”kata pemain yang karib disapa Dado ini setelah sesi latihan.  

Sama halnya dengan pertandingan mendatang kontra Borneo, ia dan teman-temannya ingin kembali meraih kemenangan. Tiga poin akan memastikan PERSIB menjadi runner up Reguler Series.

“Pastinya tim pelatih mengatakan bahwa kami butuh kemenangan juga untuk mengunci di posisi dua besar dan itu kami harus tetap bermain serius lawan Borneo,” pungkasnya. ***

Berita Terkait

Kemenpora Apresiasi Dukungan ITDC Yang Sukses Gelar Event Kelas Dunia

Persebaya Kalah di Solo

Konten Promosi

Terkini

Siaran Langsung

Infografis

Sosial

Scroll to Top