Penghulu Viral Anas Fauzi Ulas Independent Women di Jatim Halal Fest 2023

Aulanews.id – Jatim Halal Fest berakhir pada Ahad (19/3/2023) lalu. Acara yang digelar selama tiga hari di Jatim Expo Surabaya itu tak hanya mengedukasi masyarakat tentang pentingnya produk halal, namun menjadikannya sebagai lifestyle. Diskusi soal keluarga dan agama juga ada di sana.

Bincang Asyik Halal Food for Kids and Familiy jadi salah satu rangkaian acaranya. Dilanjutkan dengan talk show Keluarga Bahagia Barokah Sehidup Sesurga.

Talk show tentang Keluarga yang dibawakan oleh pembicara KH Anas Fauzi, seorang penghulu viral asal Malang itu begitu interaktif dan solutif dalam sesi tanya jawab seputar keluarga dan pernikahan.

Ada satu pertanyaan menarik dari salah satu audiens tentang konsep independent woman. Mengingat, konsep perempuan mandiri itu banyak disalahkan artinya dengan tidak menikah.

Dalam konsep yang didiskusikan itu, perempuan diharuskan mandiri agar tidak banyak tergantung pada orang lain. Namun ada yang berpendapat sebaliknya dengan dalih terlalu independen bakal sulit dapat jodoh.

Pertanyaan itu berkaitan dengan tema talk show Keluarga yang Sehat dan Bahagia Sehidup Sesurga. Apakah Islam melarang konsep independent woman yang cenderung tidak mau menikah?

KH Anas Fauzie menjawab, bahwa seseorang harus menikah untuk memenuhi kebutuhan rohaninya, hidup bahagia, dilindungi dan terlindungi, mengesahkan garis keturunan, karena tanpa menikah garis keturunan tidak akan bisa dibuat. “Seseorang harus menikah untuk menjalankan sunnah Rasulullah SAW,” ucapnya.

KH Anas Fauzi menyampaikan bahwa tidak ada larangan bagi perempuan untuk bekerja dan berkarir. Bahkan banyak tokoh perempuan Islam yang sukses dengan karirnya dan keluarganya. Contoh saja istri Nabi Muhammad Sayyidah Khadijah yang menajdi saudagar kaya. Lewat hartanya, Khadijah mampu menghidupkan syiar Islam di saat Kota Makkah menolak ajaran Islam.

Dijelaskan, bahwa inti dari kemandirian perempuan itu ada pada komunikasi dengan suami dan keluarga. Tanpa harmoni, upaya membentuk keluarga ideal tak mungkin terwujud. Bahkan banyak yang salah mengartikan konsep perempuan mandiri dan berujung pada perceraian.

Mizati Dewi Wasdanisa atau yang biasa dipanggil Miza menyampaikan keresahannya tentang konsep perempuan mandiri itu. Menurut Miza, independent woman merupakan perempuan yang bisa memaksimalkan apa yang ada di dalam dirinya dan dia tahu betul potensi apa yang dimilikinya serta mampu memaksimalkan potensi tersebut.

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist