Pendidikan Karakter dan Motivasi untuk 326 Atlet Kota Batu

Aulanews.id – KONI Kota Batu menggelar kegiatan Character Building dan launching jargon kontingen di GOR Gajahmada, Kota Batu, Minggu (20/8/2023).

Kegiatan tersebut diisi oleh para motivator dan dua narasumber yakni dosen Unesa, Kunjung, dan motivator sekaligus founder Kaliwatu Grup, Mukhlas Rofiq, yang akrab dipanggil Mr Roo.

Sementara itu datang sebagai undangan, Ketua DPRD kota Batu, Asmadi. Asmadi mengucapkan selamat atas terpilihnya 326 atlet kontingen Kota Batu dari 30 cabor, yang mulai hari ini berangkat secara bertahap untuk mengikuti Porprov Jatim yang dilaksanakan di empat kota, yakni Kabupaten Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Jombang.

“Semoga dengan kegiatan ini, kesiapan para atlet semakin matang, sehingga bisa berlaga tanpa menyerah dan optimis juara,” kata Asmadi, Minggu (20/8/2023).

Ia menegaskan DPRD Kota Batu terbuka untuk perkembangan cabang olahraga, termasuk didalamnya mempersilahkan kepada cabang olahraga yang berniat menggelar latihan di Gedung Wakil Rakyat.

“Kami optimis ranking Kontingen Kota Batu dalam Porprov Jatim 2023 ini akan terus meningkat,” ujarnya dikutip dari laman suryamalang.com.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Kota Batu, Sentot menegaskan, sebelum pelaksanakan Character Building pihaknya sudah melaksanakan beberapa persiapan untuk menyiapkan para atlet berlaga di Porprov.

Mulai dari melaksanakan pemusatan latihan m untuk atlet ring 1 (atlet peraih medali) sejak bulan Februari dilanjutkan dengan pemusatan latihan untuk atlet ring 2 dan atlet tambahan.

Selain itu, untuk memantau perkembangan atlet, KONI Kota Batu telah melaksanakan dua kali tes, tes pertama berkaitan dengan tes VO2MAX dan tes kedua adalah tes pengukuran.

Aulanewsid – Nidhom berasal dari bahasa Arab yang berarti keorganisasian, tata aturan. Kalau ikut bahasa sekarang disebut tata kelola atau manajemen organisasi. Sedikit berbeda dengan istilah Nidhomiyah nama sekolah tinggi...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist