Search

Pemerintah Bakal Bangun Pasar Berkonsep Green Building di Manokwari

Aulanews.id – Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan segera memulai pembangunan dua Proyek Strategis Nasional (PSN) baru di Kabupaten Manokwari, Papua Barat. Yaitu pembangunan Pasar Sanggeng dan penataan Kawasan Arena Publik Borarsi di Manokwari.

Kementerian PUPR menyebutkan kedua proyek ini ditargetkan selesai pada 2024 mendatang. Informasi ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Cipta Karya, Diana Kusumastuti saat kunjungan Wakil Presiden Ma’aruf Amin ke Manokwari pada Sabtu (15/7/2023). Kedua PSN tersebut ialah Pasar Sanggeng dan Kawasan Arena Publik Borarsi.

“Ada dua kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Kementerian PUPR pada tahun 2023-2024 yaitu pembangunan Pasar Sanggeng dan penataan Kawasan Arena Publik Borarsi di Manokwari,” kata Diana, dalam keterangan tertulis, dikutip Minggu (16/7/2023).

Baca Juga:  Pertamina dan Bakrie Group Sepakat Kembangkan Infrastruktur Riset Berkelanjutan di IKN

Diana menjelaskan, Pasar Sanggeng merupakan pasar tertua di Kabupaten Manokwari dengan luas lahan 27.809 m2. Pasar ini mengalami bencana kebakaran pada 2018, sehingga pada 2023 ini akan dilakukan rekonstruksi bangunan dengan tata kelola yang layak dan memadai untuk meningkatkan perekonomian serta Pendapatan Asli Daerah (PAD) Manokwari.

Pembangunan pasar ini akan menggunakan konsep bangunan green building, mengacu pada Pasar Pon di Trenggalek. Bagian tengah bangunan pasar juga akan dibuka agar arus sirkulasi udara dan cahaya bisa masuk. Nantinya, bangunan akan terdiri dari 3 lantai yang dapat menampung 394 unit kios dan 1.016 unit los, serta dilengkapi tempat parkir dan ruang terbuka hijau.

Baca Juga:  Laporkan Pentingnya R20, Ketum PBNU Bertemu Presiden

“Insyaallah pembangunannya bisa dimulai Agustus ini, dan dilaksanakan selama 11 bulan sehingga bisa selesai Juli 2024,” ujar Diana.

Aulanews.id – Setelah 10 bulan dan 37 pertandingan, musim 2023/24 berakhir dengan kami masih memiliki peluang untuk menjadi juara Premier League untuk pertama kalinya dalam 20 tahun. Perhitungannya sederhana –...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist