Aulanews Ekonomi Pembaruan Kerja Sama Sektor Parekraf Korea Selatan

Pembaruan Kerja Sama Sektor Parekraf Korea Selatan

Aulanews.id – Menteri Priwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyambangi Korea Selatan untuk memperat hubungan kerja sama kedua negara. Dalam kesempatan tersebut, dirinya bertemu langsung dengan Wakil Menteri Bidang Olahraga, Pariwisata dan Komunikasi Publik (MCTS), H.E Yongman CHO di Seoul, Korea Selatan pada Kamis.

Sandiaga Uno mengungkapkan kerjasama bilateral bidang pariwisata yang terjalin antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Korea Selatan sudah berlangsung sejak 17 tahun silam.

Dalam MoU Kerjasama Bidang Pariwisata yang ditandatangani di Jakarta, 4 Desember 2006 itu, tercatat lima bidang kerjasama yang disepakati. Antara lain promosi, pengembangan produk, pendidikan dan pelatihan melalui pertukaran informasi. Selanjutnya, penelitian dan pengembangan dan kerjasama sektor swasta.

Baca Juga:  Gelaran Balap Perahu Super Cepat Internasional Pertama di Indonesia, PLN Siap Dukung Kelistrikan Andal

“Para pihak wajib mendorong usaha terkait pariwisata masing-masing, khususnya perjalanan lembaga dan lembaga lain, untuk menjalin kontak bisnis, untuk membuat program promosi investasi dan untuk bertukar pengalaman dan informasi. Juga mengembangkan program promosi bersama untuk dipasarkan di Indonesia dan Korea,” tambahnya.

Merujuk hal tersebut, dirinya menawarkan kerjasama dalam sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Dalam sektor pariwisata, Sandiaga Uno menawarkan lima kerjasama terkini, antara lain konektivitas, sehingga Indonesia memiliki lebih banyak penerbangan langsung dari Korea ke Denpasar ke Jakarta, dan kota-kota lainnya.

“Saat ini tersedia penerbangan langsung Incheon-Soekarno Hatta-Incheon dengan maskapai penerbangan Garuda Indonesia, Korean Air dan OZ (Asiana) dan Incheon-Denpasar-Incheon,” jelasnya.

Baca Juga:  Memulai Bisnis Gamis Mudah dan Menguntungkan

Tawaran selanjutnya adalah meningkatkan kerjasama terpadu (Joint Promotion) dengan perusahaan dari Korea pada tahun 2024. Kerjasama ini diungkapkannya telah dilakukan oleh Hana dan Mode.

“Indonesia memerlukan rekomendasi dari KTO bagi yang potensial dan memenuhi syarat TA/TO dan grosir dari Korea,” imbuhnya.

Kemudian, peningkatan program pertukaran pelajar, beasiswa atau kursus bagi mahasiswa Politeknik Pariwisata, pegawai asal Indonesia, serta program magang bagi mahasiswa.

“Saat ini ada beasiswa kursus dari KOPIST (Korea Partnership Initiative for Sustainable Tourism), kami berharap ke depannya akan lebih banyak lagi pertukaran pelajar dari Korea dan Indonesia,” ujar berharap.

Tawaran selanjutnya yang disampaikan Sandiaga Uno adalah mendukung usulan Indonesia menjadi Dewan Eksekutif United Nations World Tourism Organization (UNWTO).

Baca Juga:  Petugas PLN ini Tetap Jalani Tugas Layani Masyarakat Meski Rumahnya juga Hancur Akibat Gempa Cianjur

Berita Terkait

Mengapa konsumen Asia gemar berbelanja barang mewah?

Harga konsumen Tiongkok naik pada bulan Agustus

Terkini

Siaran Langsung

Sosial

Scroll to Top