Peluang Jose Wilkson Di Persebaya Hingga Keputusan David Da Silva

Persebaya sudah mengoleksi sebanyak 29 gol selama 16 laga yangs sudah dijalaninya. Jumlah tersebut lebih banyak dibandiing catatan gol yang dikumpulkan Persib Bandung yang mengemas 24 gol, atau lima gol lebih sedikit dari Bajul Ijo. Persib sendiri merupakan tim peringkat kedua klasemen sementara BRI Liga 1 2021 di bawah Bhayangkara FC.

Dari 29 gol yang sudah dikoleksi Persebaya, Taise Marukawa menjadi pemain yang paling gemar menyumbangkan gol untuk Bajul Ijo.

Pemain bernomor pungung 10 di Persebaya tersebut, kini sudah mengoleksi 9 gol di pentas Liga 1 2021.

Catatan koleksi gol Marukawa lebih banyak dibanding bomber asing Persebaya, yakni Jose Wilkson. Striker asal Brasil itu masih mengoleksi 6 gol.

Persebaya kini memang sedang mengalami peningkatan performa di Liga 1 2021. Tim polesan Aji Santoso ini sudah tidak tersentuh kekalahan di 10 laga terakhirnya.

Rinciannya, Persebaya menghasilkan tujuh kemenangan dan tiga kali imbang. Bajul Ijo mengalami kekalahan saat menghdapi PSIS Semarang 2-3 di akhir series pertama Liga 1 2021.

Catatan mengesankan Persebaya Surabaya tidak hanya cuma itu. Tim kebangaaan Arek-arek Suroboyo ini juga menorehkan catatan lima laga clean sheet atau tidak kebobolan oleh lawan.

Dua kiper Persebaya, Andhika Ramadhani dan Ernando Ari secara bergantian mampu mengamankan gawangnya dari kebobolan pemain lawan.

sumber : tribunnews.com

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist