Aulanews Daerah Momen HSN 2024, Lazisnu PCNU Temanggung Beri Kado pada Santri

Momen HSN 2024, Lazisnu PCNU Temanggung Beri Kado pada Santri

Aulanews.id – Temanggung. Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh NU (LAZISNU) PCNU Temanggung menyerahkan bantuan program Santri Mengabdi (Sanadi) untuk MWC NU Bejen, bertepatan hari santri, bertepatan Hari Santri Nasional, Selasa (22/10/2024).

Ketua LAZISNU PCNU Temanggung, K M Syaefurrohman berharap program tersebut membantu masyarakat khsuusunya di Bejen untuk mengakses pendidikan Diniyah.

“Kami sangat berharap dengan program ini warga kita di Bejen akan cukup terbantu dalam mengakses pendidikan diniyah bagi anak-anak dan generasi muda,” jelas K M Syaefurrohman.

Pengasuh Ponpes Al Ittihad Jurang Temanggung itu menyatakan, program Sanadi dilaksanakan meniru program yang telah berjalan sebelumnya.

“Program ini merupakan program cloning SANADI di Masjid Bawazier Ngasalan Kaloran Temanggung yang telah berjalan selama kurun 3 tahun terakhir,” sambungnya.

Baca Juga:  NU Care-LAZISNU Jatim Kembali Bagikan Kacamata Gratis

Sanadi merupakan salah satu program LAZISNU PCNU Temanggung yang masuk pada Pilar Pendidikan.

Sanadi 2024 merupakan kerja bareng LAZISNU PCNU Temanggung, LAZISNU MWC Bejen, MWC NU Bejeng yang mana program ini dengan mendelegasikan Santri Pondok Pesantren untuk mengajar anak-anak ngaji di wilayah Kecamatan Bejen.

Dalam hal dukungan program ini LAZISNU PCNU Temanggung juga menerima donasi dermawan untuk turut ambil bagian dari suksesnya program ini.

Berita Terkait

Dukung Swasembada Pangan, Lazisnu Jatim Inisiasi Tanam Raya Sedekah Pangan

PW IPNU Jawa Timur Bersinergi dengan MA IPNU dan Lembaga Strategis Jelang Pelantikan

Terkini

Siaran Langsung

Sosial

Scroll to Top