Selanjutnya, atas saran ahli medis, pihak penyelenggara mengungkap bakal memberlakukan karantina, seraya menunggu pengamatan, pelacakan, dan pengujian lebih lanjut.
Hanya ketika kontestan dan staf dinyatakan negatif oleh pejabat kesehatan dan penasihat setelah isolasi, kontestan dan staf terkait akan kembali ke negara asal.
Salah satu kontestan Miss World 2021 yang juga terinfeksi virus Corona adalah wakil Indonesia, Carla Yules. Carla Yules dikabarkan positif COVID-19 pada Minggu (12/12/21). Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Ketua Yayasan Miss Indonesia, Liliana Tanoesoedibjo, melalui sebuah unggahan video di Instagram.
Video yang diunggah pada 15 Desember 2021 itu memperlihatkan momen ketika Liliana melakukan panggilan video dengan Carla Yules. Carla pun terlihat meminta dukungan dari masyarakat agar bisa tetap berjuang mengharumkan nama Indonesia.
Tahun ini kontestan dari 98 negara tampak berpartisipasi mengikuti ajang kecantikan Miss World 2021. Salah satunya ada kandidat hijaber pertama asal Somalia, Khadija Omar.
dilansir dari linetoday