Masuk Musim Giling Tebu 2024, ID FOOD Jaga Pasokan Gula dan Kuatkan Ekosistem Gula dari Hulu ke Hilir

Aulanews.id – Pabrik Gula (PG) milik Holding BUMN Pangan ID FOOD telah memulai musim giling gula 2024 secara bertahap.

Pabrik gula tersebut, yakni PG Tersana Baru, PG Sindanglaut, dan PG Jatitujuh yang berlokasi di provinsi Jawa Barat, serta PG Redjo Agung Baru, PG Krebet Baru, dan PG Candi Baru di provinsi Jawa Timur.

Direktur Utama Holding Pangan ID FOOD Sis Apik Wijayanto mengatakan, target produksi gula ID FOOD dari musim giling tahun 2024 sebesar 296 ribu ton.

Target produksi tersebut meningkat 12% jika dibandingkan produksi tahun 2023 yang mencapai 262 ribu ton. Target tersebut dari jumlah 3,92 juta ton tebu tergiling di lahan seluas 55,8 ribu hektare.

Adapun tingkat produktivitas ditargetkan sebesar 70,1 ton/hektare dengan target rendemen sebesar 7,57%, meningkat dari capaian tahun lalu sebesar 7,37%.

Sis Apik menjelaskan, target produksi gula tersebut diharapkan dapat tercapai melalui optimalisasi produksi di 6 PG dengan total kapasitas giling sebesar 27.974 Ton Cane per Day (TCD).

“Saat ini terdapat 6 PG yang aktif melaksanakan giling, 3 PG berlokasi di Jawa Barat dikelola PT PG Rajawali II, 3 PG berlokasi di Jawa Timur, di mana 2 PG dikelola PT PG Rajawali I dan 1 PG dikelola PT PG Candi Baru,” jelasnya.

Untuk wilayah Jawa Barat, ID FOOD menargetkan produksi gula sebesar 84,8 ribu ton, atau meningkat 48% dari capaian tahun sebelumnya sebesar 57,2 ribu ton.

Giling 2024 PT PG Rajawali II telah dimulai pada tanggal 27 Mei yang diawali oleh PG Tersana Baru.

“Tahun ini juga menjadi tahun kedua PG Sindanglaut kembali melaksanakan giling setelah berhasil dihidupkan kembali pada tahun 2023,” tuturnya.

Sedangkan di wilayah timur, PT PG Rajawali I menargetkan produksi gula sebesar 181 ribu ton, atau meningkat dari capaian tahun sebelumnya sebesar 174 ribu ton. Perusahaan ini telah memulai giling secara serentak pada pada 14 Mei.

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist