Aulanews.id – Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji menyerahkan beasiswa kepada 258 siswa siswi setingkat SMP, MTs dan SMPLB di Pendopo Kabupaten Mas Tumenggung Djogokarjo. Beasiswa tersebut merupakan bagian dari penasyarufan dana zakat profesi dan infaq Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pacitan.
“Saya berharap doa dari anak-anakku sekalian untuk Pacitan dan kita semuanya. Semoga Pacitan tambah ayem tentrem gemah ripah loh jinawi dan semakin bahagia sejahtera,” kata Mas Aji, Jumat (25/08).
Mas Aji juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN Kabupaten Pacitan yang telah menyisihkan sebagian rejekinya untuk zakat infaq dan sodaqoh melalui Baznas. Beasiswa kali ini diberikan kepada siswa siswi dari keluarga tidak mampu dan berprestasi. Jumlah lembaga yang dihimpun sebanyak 129 lembaga terdiri dari lembaga SMP 72, MTs 54 lembaga dan SMPLB 3 lembaga.
“Masing-masing lembaga sekolah kita ambil 2 anak untuk setiap anak mendapat beasiswa Rp.650.000. Sehingga, total dana Baznas yang disalurkan mencapai Rp.167.700.000,” ungkap Ketua Baznas Pacitan Sodiq Sujak. **(Tahrir)