Search

Makna 1 Abad NU bagi Prof M Nuh

Aulanews.id – Rais Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Prof Muhammad Nuh mengungkapkan makna 1 Abad NU. Usia 100 tahun, menurut Nuh, merupakan umur spesial yang ia yakini memiliki kelebihan tersendiri. “Setiap kejadian memiliki makna, tergantung dari kemampuan kita untuk memaknainya,” ujar Nuh saat Pendidikan Menengah Kepemimpinan NU (PMKNU) di Institut Agama Islam Ma’arif NU Metro, Lampung, Kamis (24/11/2022).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menambahkan, 100 tahun adalah umur yang menunjukkan kemampuan daya hidup. Keberadaan NU bisa mencapai umur 1 abad menunjukkan bahwa NU luar biasa dan bukan organisasi sembarangan. Banyak organisasi yang tumbang sebelum mencapai angka itu, bahkan ada yang baru seumur jagung sudah bubar. “Ini pasti ada apa-apanya,” katanya.

Baca Juga:  Pelajar dan Santri Hendaknya Gunakan Hak Pilih

Dianugerahi umur 1 abad ini, saatnya para pengurus dan warga NU untuk melakukan evaluasi dan mengambil pelajaran dari sejarah panjang yang telah dilewati NU. “Kesempatan baik untuk mengevaluasi 100 tahun pertama, apa saja yang bisa menjadi pelajaran untuk menyiapkan 100 tahun kedua,” ungkapnya dalam paparannya bertema Memaknai 100 Tahun NU: Transformasi Intangible-Intangible Asset menjadi Real Asset dan Real Power.

Memasuki umur 100 tahun, lanjutnya, sudah saatnya NU mengukir sejarah baru dengan tetap mempertahankan eksistensinya. Pasalnya, fase kehidupan pada masa 1 abad merupakan masa mendapatkan banyak ujian. Kendati demikian, fase ini merupakan masa transformasi monumental.

Cara Berterima Kasih kepada NU

Nuh mengingatkan warga NU dan pengurus NU untuk bersyukur dan berterima kasih karena masih bisa eksis bersama NU. Ia menegaskan bahwa kebesaran NU ini bukanlah karena keberadaan pengurus dan Nahdliyin di dalamnya, namun sebaliknya merekalah yang memiliki hutang kepada NU. “Bukan kita yang punya saham di NU karena kita menjadi pengurus-aktivis sehingga NU berhutang budi kepada kita. Tetapi NU yang punya saham pada diri kita. Kini saatnya membayar dan melunasi deviden. Jangan dibalik,” ungkapnya.

Presiden Jokowi  saat meresmikan Peluncuran Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis RSP-PU), di Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita, Jakarta, Senin (06/05/2024). (Foto: Humas Setkab/Jay) Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist