Aulanews.id – Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sijujung, Sumatra Barat (Sumbar), Buya Febriyaldi Malin Batuah melantik Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kamang Baru. Demikian pula Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU melantik Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Kecamatan Kamang Baru, Ahad(19/03/2023).
Acara diawali dengan Pelantikan MWCNU Kecamatan Kamang Baru oleh Ketua PCNU Sijunjung, Buya Febriyaldi Malin Batuah. Didampingi Buya Fadhlur Rahman Ahsas sekretaris, seterusnya dilantik PAC Fatayat NU Kamang Baru oleh Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Sijunjung, Nyai Rosita.
“Dengan sudah dilantiknya MWCNU masa khidmat 2022 -2027 dan PAC Fatayat NU masa Khidmat 2023 – 2028, saya berharap kepada seluruh pengurus MWCNU dan PAC Fatayat NU untuk segera bekerja sesuai dengan AD dan ART dalam membina umat dengan akidah Ahlisunah waljama’ah,” kata Febriyaldi diamini oleh Rosita.
Syafri selaku Wali Nagari Kamang menyampaikan jamaah NU untuk Kabupaten Sijunjung yang paling besar anggotanya di Nagari Kamang. Karena itu, dirinya mohon kepada pemerintah dan DPRD Sijunjung mengalokasikan anggaran pembinaan yang lebih besar. “Hal itu agar perkembangan jamaah NU di sini menjadi lebih baik,” katanya.
Usai pelantikan acara dilanjutkan dengan pengajian menyambut Ramadlan yang disampikan oleh Kiai Amin Mustofa. Hal yang diingatkan pada kesempatan tersebut terkait indahnya umat Islam dipertemukan dengan bulan Ramadan 1444 masehi. Manurutnya, Ramadlan hendaknya diisi dengan kegiatan yang bermanfaat sebagai bentuk syukur karena dipertemukan dengan bulan suci tersebut.
Hadir dalam acara ini KH Amin Mustofa Rimbo Bujang Tebo Jambi sebagai penceramah, Syafri selaku Wali Nagari Kamang, Kepala Jorong dan perangkat, PCNU Kabupaten Sijunjung Ansor Banser, Fatayat NU, Muslimat NU, IPNU, IPPNU, Pagar Nusa, para kiai, ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta undangan lain. (Ful)