Jamaah Haji Wafat Dibadalhajikan dan Dapat Asuransi. Ini Ketentuannya

“Sementara jamaah yang sempat tertunda keberangkatannya karena pesawat Garuda Indonesia mengalami kerusakan mesin, jamaah haji Kloter Lima Embarkasi Makassar (UPG-05) diberangkatkan ke Madinah dari Bandara Sultan Hasanudin pada 15 Mei 2022, pukul 22.05 WITA dengan pesawat yang sebelumnya akan digunakan untuk UPG-06,” terang Widi.

“Pesawat Garuda Indonesia yang membawa jamaah UPG-05 sudah mendarat di Madinah pagi ini, pukul 03.51 Waktu Arab Saudi atau 07.51 Waktu Indonesia Barat,” ungkapnya.

Ia menyebut, terdapat 1 jamaah haji yang meninggal dunia di Madinah pada hari Rabu, 15 Mei 2024 atas nama Yusman Irawan asal Kloter Dua Embarkasi Palembang (PLM-02). “Sehingga jumlah jamaah haji yang meninggal dunia di Madinah secara keseluruhan sebanyak 3 orang,” sebut Widi.

8.644 Jamaah Diterbangkan

Hari ini, Kamis, 16 Mei 2024 terdapat 22 Kelompok Terbang, dengan 8.644 jamaah haji yang diterbangkan ke Madinah, dengan rincian sebagai berikut:

Embarkasi Lombok, NTB (LOP) sebanyak 393 jamaah/1 Kloter
Embarkasi Solo (SOC) sebanyak 1.800 jamaah/5 Kloter
Embarkasi Banjarmasin (BDJ) sebanyak 320 jamaah/1 Kloter
Embarkasi Padang (PDG) sebanyak 393 jamaah/1 Kloter
Embarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 1.855 jamaah/5 Kloter
Embarkasi Makassar (UPG) sebanyak 450 jamaah/1 Kloter
Embarkasi Medan (KNO) sebanyak 360 jamaah/ 1 Kloter
Embarkasi Batam (BTH) sebanyak 450 jamaah/ 1 Kloter
Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS) sebanyak 1.350 jamaah/ 3 Kloter
Embarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 440 jamaah/ 1 Kloter, dan
Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) sebanyak 833 jamaah/ 2 Kloter

Kepada jamaah Indonesia, pemerintah kembali mengimbau untuk mempersiapkan diri dengan baik, khususnya persiapan fisik selain mental. Membatasi aktivitas fisik yang menguras energi bahkan sejak menjelang keberangkatan.

Hal tersebut menjadi alasan pelaksanaan jalan sehat Unugiri lebih meriah dibanding dengan acara serupa lainnya. Dalam rangka satu dekade, Unugiri bahkan menyiapkan puluhan doorprize, uang jutaan rupiah hingga paket umroh...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist