Search

Jamaah Haji Kloter Pertama Debarkasi Surabaya Tiba di Bandara Juanda

Di akhir sambutannya, Jazuli berharap semoga para jemaah haji semakin kuat ibadahnya, diberikan putra putri yang solih solihah dan keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.

Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, Mufi Imron Rosyadi dalam laporannya menerangkan, dari 371 jemaah haji kloter satu yang berangkat ke tanah suci, ada dua jemaah asal Kabupaten Bojonegoro yang wafat di tanah suci.

“Alhamdulillah hari ini 369 jemaah kloter satu telah kembali di tanah air dari total awal 371 jemaah. Namun ada satu mutasi masuk dari kloter 68, sehingga total jemaah yang pulang adalah 370 orang,” terang Mufi.

Lanjutnya, begitu tiba di asrama haji, jemaah datang mendapatkan snack kemudian mereka akan melewati thermoscan untuk pemeriksaan suhu tubuh, dan dipersilahkan duduk sesuai dengan rombongan. Selanjutnya menunggu proses loading barang bawaan jemaah dan juga stamp paspor kedatangan oleh Petugas Imigrasi. Jika sudah selesai semua, jemaah akan menerima paspor dan juga air zam-zam.

“Jemaah akan menerima air zam-zam sebanyak 5 liter dengan ketentuan jemaah haji memperlihatkan paspor kepada petugas,” terangnya.

Baca Juga:  Seribu Lebih Jamaah Asal Tuban Tiba Di Asrama Haji

Petugas Maskapai akan memberikan tanda di paspor, jika jemaah sudah menerima air zam zam, hal ini untuk antisipasi jemaah mendapatkan 2 kali.

Setelah memperoleh zam-zam, jemaah akan dibantu oleh petugas jasa angkut yang akan mengantar koper/barang bawaan ke bus atau kendaraan penjemput.

“Secara umum untuk proses pelayanan kepada jemaah haji, kami akan mempercepat proses tersebut, karena jemaah sudah lelah di perjalanan, sehingga proses di embarkasi akan kita percepat agar jemaah bisa segera pulang ke daerah masing-masing,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga:  Kuli Panggul Naik Haji, Perjuangan Suhriyeh Wujudkan Impian ke Baitullah

...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist