Jadwal Vaksinasi Siswa SMP Dan SMA Mencapai 50%, PTM Akan Merata Di Berbagai Sekolah

Aulanews.id – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal, Jawa Tengah telah mencatat terdapat lebih dari 13.000 pelajar SMP maupun SMA di Kota Tegal, yang telah melaksanakan vaksinasi Covid-19.

Ismail Fahmi selaku Kepala Disdikbud Kota Tegal mengungkapkan setelah pelajar yang tervaksin jumlahnya mulai meningkat, membuat semakin banyak jumlah sekolah yang mulai menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

Vaksinasi bagi para pelajar di sekolah negeri maupun swasta sudah dilakukan sejak bulan Juli lalu. Sementara itu, jumlah SMP negeri maupun swasta yang menggelar PTM terbatas, bertambah dua menjadi delapan sekolah, terang Fahmi.

“Memang tidak atau belum semua siswa divaksin. Misalnya karena tidak memenuhi syarat kesehatan, atau tidak hadir saat diundang ke sekolah. Namun kita jadwalkan kembali secara kumulatif gabungan beberapa sekolah,” jelasnya.

“Tambahan dua yakni SMPN 9 dan SMPN 10. Sebelumnya mereka mengajukan izin dan telah diverifikasi kami bersama Dinas Kesehatan,” lanjut Fahmi.

Terdapat enam SMP yang sudah terlebih dulu menggelar PTM terbatas sejak awal September lalu. Enam sekolah tersebut yang menjadi percobaan adalah SMPN 1, SMPN 7, SMPN 6, SMPN 17, SMP Al Irsyad serta SMP Ihsaniyah.

“Kemudian bertambah dua, dan berikutnya akan menyusul beberapa SMP yang sudah mengajukan permohonan izin. Nanti segera kita verifikasi dengan mengajak Dinas Kesehatan,” jelas Fahmi.

Tidak hanya sekolah SMP saja yang sudah menggelar PTM terbatas, sekolah jenjang SMA dan SMK di Kota Tegal juga sudah mulai menggelar PTM terbatas sejak awal pekan ini.

Sumber : kompas.com

Aulanews.id – Urgensinya jelas: umat manusia menghasilkan lebih dari 460 juta metrik ton plastik setiap tahunnya, dan setengahnya dirancang untuk sekali pakai. “Pada tahun 2050, mungkin terdapat lebih banyak plastik...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist