Inovasi Layanan Perbankan, Transaksi Valas dari Rumah

Aulanews.id – Pandemi Covid-19, menyebabkan mobilitas masyarakat menjadi terbatas. Bekerja mau tak mau harus dilakukan di rumah dengan bantuan komputer dan internet tanpa harus datang ke kantor.

Begitu pun kegiatan belajar mengajar. Sebagian besar sekolah masih menjalani pembelajaran jarak jauh (PJJ) untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Tetapi, keterbatasan tersebut tak selamanya menghambat aktivitas masyarakat. Perusahaan-perusahaan beradaptasi dengan menciptakan inovasi baru supaya masyarakat sebagai konsumen dapat mengakses layanan dan produk secara lebih leluasa.

Pada sektor perbankan, misalnya.Saat ini banyak bank memperbarui layanannya dengan sentuhan teknologi untuk menjangkau lebih banyak orang meskipun tidak bertatap muka secara langsung.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh PT Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA. Baru-baru ini, Bank BCA bahkan menjadi salah satu pemenang dalam penghargaan Gartner Eye on Innovation Award 2021.

Pada gelaran tahun ini, BCA mengajukan inovasi Integrated Robotic System for Automatic Electronic Data Capture (EDC) Testing atau RODEST.

RODEST merupakan inovasi unik yang mengintegrasikan collaborative robot dengan robotic process automation (RPA) untuk EDC. Robot ini mampu melakukan aktivitas layaknya manusia, mulai dari menggesek kartu, memilih menu, hingga memasukkan personal identification number (PIN).

RODEST memungkinkan pengujian EDC lebih cepat, lebih akurat, dan dapat menyusun laporan secara real-time.

Kirim valas dengan internet banking
Selain itu, BCA juga melengkapi fitur layanan perbankan digital lainnya melalui pembaruan KlikBCA Individu. Saat ini, nasabah Bank BCA bisa melakukan transaksi transfer mata uang atau valuta asing (valas) atau outward remittance dari mana saja dan kapan saja.

Aulanews.id – Diumumkan awal pekan ini, Seruan Global yang disampaikan oleh badan ini muncul di tengah meningkatnya krisis kemanusiaan, seiring dengan konflik, penganiayaan, dan meningkatnya dampak perubahan iklim yang terus...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist