Inilah 5 Tren Bisnis Kekinian di Amerika Serikat

Jika kamu ingin turut meramaikan bisnis di industri food truck ini, pastikan bisa menghadirkan sesuatu yang lain sehingga tak kalah menarik, bahkan mampu menarik lebih banyak konsumen. Misalnya saja masakan nusantara atau lainnya yang belum pernah ada dalam konsep bisnis food truck.

Bisnis Toko Tanpa Staf

Tren bisnis berbasis teknologi di Amerika Serikat mengalami perkembangan yang signifikan. Salah satunya yang menonjol adalah toko tanpa staf. Bisnis ini menyediakan toko serba ada yang beroperasi dengan dukungan teknologi AI (Artificial Intelligence), sehingga tidak membutuhkan staf manusia.

Inovasi bisnis ritel ini pada awalnya dikembangkan di China, baru kemudian diadopsi oleh Amazon sebagai salah satu toko ritel terbesar di Amerika Serikat. Semua transaksi yang terjadi di toko tanpa staf ini terkoneksi dengan smartphone konsumen. Setiap pergerakan konsumen ketika masuk ke toko hingga pengambilan produk ke keranjang belanja terekam oleh kamera, untuk menjamin keamanan transaksi.

Bisnis toko tanpa staf dinilai lebih efisien karena pemilik usaha tidak perlu berurusan dengan biaya-biaya yang berhubungan dengan karyawan, mulai dari gaji hingga tunjangan-tunjangannya. Dengan begitu, biaya operasional bisa lebih ditekan.

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist