Search

Gus Kikin: NU Harus Bertransformasi Mengikuti Perkembangan Zaman

Ketua PWNU Jatim Gus Kikin saat membuka workshop ISNU Jatim di gedung Pascasarjana Unisma, Kamis (2/5/2024).

Aulanews.id – Sejak didirikannya Nahdlatul Ulama (NU) oleh Hadratussyaikh KH Hasyim Asyโ€™ari, NU selalu melakukan transformasi dalam rangka mengantisipasi perkembangan zaman. Hal ini disampaikan Ketua PWNU Jawa Timur, KH. Abdul Hakim Mahfudz saat membuka Workshop yang digelar PW ISNU Jawa Timur di Pusat Studi Jawa Timur Gedung Pascasarjana Universitas Islam Malang (Unisma), Kamis (2/5/2024).

Menurut Gus Kikin sapaan akrab KH. Abdul Hakim Mahfudz, meski NU didirikan oleh para ulama dan menjadi tempat beraktifitas para ulama alim, namun tidak pernah berhenti melakukan transformasi.

“Hal ini dilakukan dalam rangka menjawab tantangan dan perubahan zaman. Ilmu-ilmu agama ditekuni secara fokus dan bersanad, sedangkan ilmu umum juga dipelajari di pesantren-pesantren, agar NU selalu mengikuti perkembangan zaman sesuai dengan prinsip โ€œalmuhafadzatu โ€˜alal qadimis sholih wal ahdu biijadidil ashlah (segala sesuatu yang baik akan tetap dipertahankan dengan mengadaptasi hal-hal baru yang lebih baik),โ€ terang Gus Kikin.

Baca Juga:  GP Ansor dan PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Polri Penahanan dan Penetapan Tersangka Ferdinand Hutahaean

Ia berharap perguruan tinggi juga melakukan transformasi-transformasi dalam rangka menghadapi perkembangan zaman, termasuk menjadi perguruan tinggi yang unggul. โ€œHadratussyaikh sangat fokus menekuni keilmuan agama, tapi bukan berarti meninggalkan urusan berbangsa dan bernegara. Mudah-mudahan para peserta mendapatkan banyak pencerahan supaya semakin kaya khazanah keilmuan untuk bertransformasi sesuai perkembangan zaman,โ€ ungkap pengasuh pondok pesantren Tebuireng Jombang ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id, Makkah () — Pernah dengar peribahasa lain ladang lain belalang, lain lubuk lain ikannya. Ya, peribahasa ini mengandung pesan bahwa berbeda tempat atau daerah berbeda pula adat istiadat ataupun...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist