Aulanews.id – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,8 terjadi di laut sekitar 132 kilometer tenggara Bitung, Sulawesi Utara, Senin (11/10) malam.
Gempa ini terjadi pada pukul 19.34 WIB itu berada pada kedalaman atau hiposentrum 10 kilometer. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melansir peringatan dini bahwa gempa itu tak berpotensi tsunami.
Namun, Sejauh ini belum diketahui akibat dari gempa tersebut apakah menimbulkan kerusakan atau korban di wilayah terdampak, dilansir dari cnnindonesia.com.
#Gempa Mag:5.8, 11-Okt-21 19:34:35 WIB, Lok:0.83 LU,126.15 BT (132 km Tenggara BITUNG-SULUT), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG pic.twitter.com/ulAUBNPnBR
— BMKG (@infoBMKG) October 11, 2021