Search

Forum Ekonomi Pesantren dengan Logee Telkom Difasilitasi Kemenag

Aulanews.id – Kementerian Agama (Kemenag) memfasilitasi penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Forum Ekonomi Pesantren Indonesia (FEPI) dengan pihak ‘Logee’, platform digital milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom).

FEPI mewakili 10 pesantren penerima dana bantuan inkubasi bisnis. Pemberian bantuan ini merupakan salah satu dari implementasi program prioritas kemandirian pesantren yang dicanangkan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Penandatangan MoU ini berlangsung di sela Rapat Koordinasi dan Konsolidasi Daya Dukung Stakeholder Program Kemandirian Pesantren’. Giat ini digelar Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Dirjen Pendidikan Islam, 7-9 Maret 2023 di Jakarta.

Hadir, Staf Khusus Menteri Agama Muhammad Nuruzzaman, Tenaga Ahli Menteri Agama Hasanuddin Ali, Direktur PD Pontren Waryono Abdul Ghofur, Ketua Pokja Kemandirian Pesantren Basnang Said, para Kasubdit pada Direktorat PD Pontren, serta perwakilan pondok pesantren penerima bantuan inkubasi bisnis.

Ketua umum FEPI KH Badrus Syamsi menyambut baik kerja sama dengan Logee Telkom. Dia yakin kerjasama tersebut menguntungkan semua pihak, terutama membantu pesantren dalam memasarkan produk komoditas.

Baca Juga:  Kisah Sukses Pedagang Sandal, Bangun Rumah Impian dari Hasil Jualan di Marketplace

“Kami telah menandatangani kerja sama dengan pihak Logee Telkom. Melalui platform digital ini, kami harap pesantren dapat memperluas jangkauan dalam memasarkan produk-produk yang telah dimiliki, tidak hanya di lingkungan pesantren saja,” tutur KH Badrus Syamsi, Selasa (7/3/2023).

FEPI merupakan wadah tempat berkumpul pesantren yang memiliki unit usaha untuk dapat saling mendukung dalam mengembangkan bisnisnya. Berdiri sejak 2022, FEPI lahir secara independen yang diinisiasi pesantren-pesantren penerima program bantuan Inkubasi Bisnis dan difasilitasi Kemenag.

Dua Klub Pastikan Lolos Ke Babak Final Championship Series BRI Liga 1 2023/24 19 Mei 2024 JAKARTA – Dua tim papan atas, Persib Bandung dan Madura United FC, telah memastikan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist