Entaskan Stunting, PalmCo Regional 3 Salurkan Bantuan Rp175 Juta

Aulanews.id – PT Perkebunan Nusantara V kini telah menjadi PT Perkebunan Nusantara IV PalmCo Regional 3 Riau pasca aksi korporasi dan integrasi lima anak perusahaan Holding Perkebunan Nusantara III Persero.

Dengan nama baru, PalmCo Regional 3 menyalurkan bantuan sebesar Rp175 juta untuk membantu pengentasan stunting di Bumi Lancang Kuning, Riau.

Bantuan yang merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL) tersebut terdiri dari program memerangi stunting di Kabupaten Kampar dan Siak.

Stunting sendiri merupakan masalah gizi kronis akibat kurangnya asupan nutrisi dalam jangka waktu panjang sehingga mengakibatkan terganggunya pertumbuhan pada anak.

“Kita sepakat bahwa memerangi stunting adalah tugas kita bersama.

“Alhamdulillah, kita kembali mendapat kesempatan dan kepercayaan untuk berkolaborasi bersama dengan pemerintah daerah dalam memerangi stunting di sejumlah daerah,” kata Region Head PTPN IV PalmCo Regional 3 Riau, Rurianto di Pekanbaru, Kamis (11/12/2024).

Baca Juga:  Permudah Akses Libur Nataru, Hutama Karya Operasikan Secara Fungsional 2 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera di Sumatra Utara

Ia mengatakan, PalmCo Regional 3 berkolaborasi langsung dengan Camat Lubuk Dalam serta Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) setempat untuk melaksanakan program pencegahan stunting tersebut.

Dalam implementasinya, program memerangi stunting dilaksanakan perusahaan dengan memberikan asupan gizi terhadap puluhan anak usia pertumbuhan melalui makanan empat sehat lima sempurna.

Program itu dilaksanakan secara berkesinambungan hingga program pemenuhan gizi tercukupi.

Lebih jauh, Ruri mengatakan bahwa perusahaan selalu berkomitmen untuk memerangi stunting sebagai salah satu langkah mendukung target Sustainable Development Goals (SDGs).

Sambutan Presiden Joko Widodo pada Peresmian Operasional Kawasan Industri Terpadu Batang, 26 Juli 2024 Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Selamat sore, Salam sejahtera bagi kita semuanya. Bapak-Ibu yang saya hormati, Bapak-Ibu yang...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist