Embat Pakaian, Tiga Pencuri Dilumpuhkan Bos Pemilik Pakaian Distro 

 

Aulanews.id.Probolinggo, Jawa Timur – Tiga pemuda pencuri pakaian Distro berhasil dilumpuhkan oleh Iqbal (36) pemilik toko pakaian IQSIDEWA di Kelurahan Mangunharjo Kecamatan Mayangan kota Probolinggo.

 

Kejadian itu bermula saat empat pemuda yang merupakan pelaku datang ke toko milik Iqbal dengan modus ingin membeli pakaian pada pukul 17.00 WIB (9/6), dari keempat pelaku itu kemudian masuk ke dalam toko berpura-pura memilih baju yang akan dibelinya.

 

Iqbal (36) pemilik toko IQSIDEWA mengatakan, kaget memergoki salah satu pelaku saat memasukkan sebuah pakaian ke dalam bajunya, seketika hal itu mengundang reaksi untuk menegurnya dan segera memegang tangan salah satu pelaku dan berteriak maling.

 

“Pelaku itu dari awal masuk toko sudah mencurigakan, jadi yang satu seperti mengawasi, ada lagi yang bertugas mengalihkan perhatian, sisanya bagian esekusi dengan modus berpura-pura memilih pakaian, untungnya salah satu pelaku berhasil diamankan,” ungkapnya

 

Lebih lanjut, Dinda salah satu karyawan toko juga ikut berteriak-teriak maling otomatis mengundang perhatian warga sekitar dengan pontan mengamankan para pelaku namun satu orang berhasil kabur. Setelah itu Iqbal segera menghubungi pihak kepolisian.

 

“Selang waktu beberapa menit, kemudian pelaku dibawa petugas untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya

 

Sementara itu, AKP Jamal Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota saat dikonfirmasi menyampaikan, ketiga pelaku sudah kita amankan dan korban juga sedang dimintai keterangan. Jumat (10/6/2022)

 

“Kami masih melakukan tahap pengembangan kasus ini, pelaku ada empat orang, satu orang berhasil kabur dan petugas masih melakukan pendataan termasuk pihak korban,” terangnya. (kmh)

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist