Untuk mengatasi masalah ini, tim Montclare menggabungkan eksosom dengan hidrogel yaitu jaringan polimer yang mampu menjaga kelembapan luka dan melepaskan eksosom secara bertahap di area luka. Dengan cara ini, penyembuhan luka bisa lebih efektif tanpa perlu suntikan berulang.
Penelitian terbaru menunjukkan bahwa kombinasi hidrogel-eksosom menghasilkan penyembuhan luka yang lebih cepat daripada penggunaan hidrogel atau eksosom secara terpisah. Montclare juga mengembangkan hidrogel berbasis protein yang lebih canggih, disebut “Q,” yang membentuk gel pada suhu rendah dan meningkatkan kekuatan mekanisnya.
Dengan metode ini, Montclare dan timnya menciptakan Q5Exo sistem hidrogel-eksosom yang dapat diaplikasikan secara topikal untuk menyembuhkan luka diabetes secara lebih efektif. Pada uji coba dengan tikus diabetes, Q5Exo terbukti mempercepat penyembuhan luka dibandingkan metode tradisional.
Hidrogel ini membuka peluang baru bagi pengembangan pembalut luka yang lebih efektif dan biokompatibel untuk penderita diabetes.