Aulanews.id – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengingatkan timnya untuk tak terbang setelah menang atas Kuwait pada laga pertama Grup A kualifikasi Piala Asia 2023. Dia menyebut masih ada dua laga krusial yang harus dijalani.
Menghadapi Kuwait di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Rabu (2022/6/08) malam WIB, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1.
Sepasang gol Indonesia dicetak Marc Klok pada menit ke-44′ dan Rachmat Irianto menit ke-46′. Adapun gol tunggal Kuwait disarangkan Yousef Nasser menit ke-41′.
Kemenangan atas Kuwait membuat Timnas Indonesia kini berada di urutan kedua Grup A dengan nilai tiga. Indonesia kalah selisih gol dari Yordania yang berada di urutan teratas.
Pelatih Shin Tae-yong menyebut pemain Timnas Indonesia sempat kewalahan meladeni permainan Kuwait. Apalagi, cuaca di dalam stadion dikabarkan mencapai angka 40° derajat.
“Cuaca hari ini lebih panas dibandingkan ketika saya pertama kali datang ke stadion,” ujar Shin Tae-yong selepas pertandingan.
“Di dalam stadion jauh lebih panas di bandingkan di luar, karena tidak ada angin. Situasi itu membuat kedua tim kesulitan bertanding,” lanjut pelatih asal Korea Selatan tersebut terkait stadion yang berbentuk kubah.
Kemenangan atas Kuwait membuat Shin Tae-yong puas. Namun, pelatih berusia 51 tahun itu meminta Timnas Indonesia tak jemawa, dan tetap memperlihatkan performa oke dalam dua laga terakhir di Grup A.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan bersua Yordania pada 12 Juni dan Nepal pada 15 Juni mendatang. Andai berhasil meraih empat poin dari dua laga tersebut, Tim Garuda berpeluang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.