Nomor IMEI juga dapat digunakan untuk mengecek info garansi pada smartphone Android maupun Apple. Caranya adalah dengan melakukan panggilan ke *#66#. Ketik *#66# pada menu panggilan di smartphone, lalu informasi terkait IMEI smartphone kamu akan langsung tampil di layar
Khusus untuk Android pada perangkat Oppo, info garansi dapat dicari dengan mencantumkan nomor IMEI yang tertera pada bagian belakang kemasan atau box smartphone di situs resmi Oppo.
Mengecek IMEI dilakukan untuk mengetahui status keaslian dari smartphone dan waktu kedaluwarsa dari garansi yang kamu miliki. Garansi smartphone umumnya berfungsi sebagai jaminan ketika pengguna smartphone ingin memperbaiki ponsel di pusat layanan.(Lin)