“Mayoritas gol yang dicetak Pahabol terbilang indah. Karena dicetak via tendangan yang terarah dan sulit dijangkau kiper,” terang Mirdan memuji Pahabol yang sudah mengoleksi 6 gol dalam 20 laga bersama Persipura Jayapuradi BRI Liga 1.
Rekam Jejak Taisei Marukawa
Perjalanan karier sepak bola Taisei Marukawa terbilang unik. Meski lahir dan besar di Jepang, Marukawa justru pertama kali berstatus sebagai pemain profesional dengan berkostum klub Liga Malta, Senglea Athletic pada musim 2019/2020.
Sebelumnya, ia bermain sekaligus menyelesaikan pendidikannya pada tim kampus, Chuo University. Di Senglea Athletic, Marukawa tampil dalam 26 partai dengan koleksi 3 gol.
Selepas dari Senglea, ia meneruskan kiprahnya di klub Malta lainnya, Valletta dengan mencetak 2 gol pada 8 laga. Pada 29 Januari 2021, Marukawa mencoba peruntungannya dengan menerima tawaran manajemen klub asal Latvia, Noah Jurmala.
Bermain di Eropa jadi bekal Marukawa saat menerima tawaran manajemen Persebaya jelang BRI Liga 1 berlangsung. Ia pun menjalani debutnya bersama Bajul Ijo menghadapi Persikabo 1973, 11 September 2021. Sedang gol perdana Marukawa terjadi pada laga kontra PSS Sleman, 25 Oktober 2021. Pada laga itu, ia mencetak dua gol.
Rekam Jejak Ferinando Pahabol
Seperti Taisei Marukawa, Ferinando Pahabol juga pernah mengecap pendidikan di bangku kuliah dengan meraih gelar sarjana ekonomi di Universitas Cendrawasih.
Pengalaman pria kelahiran Yahokimo, 16 Januari 1992 di kompetisi Indonesia terbilang berwarna. Persiwa Wamena menjadi klub pertamannya di level senior setelah berkutat di kompetisi usia muda.
Setelah Persiwa, Pahabol kemudian berturut-turut berkostum Persidafon Dafonsoro, Persipura Jayapura, Persebaya Surabaya, Kalteng Putera dan kemudian kembali ke Persipura Jayapura.