Aulanews.id.JAYAPURA – Presiden Joko Widodo sudah mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) pengalihan subsidi BBM kepada masyarakat penerima manfaat. Daerah pertama yang menjadi tujuannya adalah Kabupaten Jayapura, Papua. “Hari ini kita telah memulai pembagian BLT BBM yang diberikan kepada masyarakat selama empat bulan. Per bulan diberikan Rp150 ribu, jadi totalnya Rp600 ribu,” ujar Jokowi di Jayapura, Papua, Rabu (31/08/2022).
Selain BLT BBM, pemerintah juga sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp9,6 triliun untuk diberikan kepada 16 juta pekerja yang memiliki upah di bawah Rp3,5 juta per bulan. Setiap pekerja akan menerima Rp600 ribu. Jokowi berharap dengan adanya stimulus tersebut, daya beli masyarakat bisa menjadi lebih baik. Dengan begitu, konsumsi masyarakat juga akan tetap terjaga. “Ini diberikan agar daya beli masyarakat, konsumsi masyarakat menjadi lebih baik,” tukasnya.
Resmikan Papua Football Academy
Dalam kunjungan kerjanya di Papua, Presiden Jokowi juga meresmikan Papua Football Academy (PFA) di Stadion Lukas Enembe, Papua. PFA adalah sebuah sekolah sepak bola yang didirikan PT Freeport Indonesia (PTFI).
Jokowi mengapresiasi langkah PTFI yang telah sungguh-sungguh merealisasikan komitmennya untuk membantu pembangunan sumber daya manusia (SDM). khususnya di Bumi Cendrawasih. “November tahun lalu, setelah pembukaan PON, saya undang Dirut PT Freeport Indonesia Pak Tomny Wenas ke hotel. Saat itu saya sampaikan, saya minta komitmen PT Freeport untuk pembangunan SDM di Papua. Saya minta dibangun akademi sepakbola di Papua, dan hari ini sudah terwujud yang namanya Papua Football Academy,” jelas Jokowi