Berikut Beberapa Negara Yang Berbatasan Dengan Afghanistan

Aulanews.id – Dunia tengah dihebohkan dengan ancaman yang terjadi di Afghanistan dalam beberapa pekan terakhir.

Berkuasanya Taliban membuat banyak warga Afghanistan keluar dari negaranya untuk mencari perlindungan ke negara tetangga terdekat, tak terkecuali negara yang berbatasan langsung dengan negara Afghanistan.

Menengok pada peta dunia, Afghanistan termasuk dalam benua Asia Selatan, dengan Kabul sebagai ibu kota dan pusat pemerintahannya. Berikut beberapa negara yang berbatasan dengan Afghanistan.

Pakistan berbatasan langsung dengan Afghanistan di sebelah timur hingga selatan, dengan luas wilayah 770 ribu kilometer persegi. Islamabad merupakan ibu kota sekaligus pusat pemerintahan Pakistan.

Negara Iran pada masa lampau dikenal sebagai Persia. INegara yang berdiri pada 1 April 1979 ini beribu kota di Teheran.
Penduduk Iran mayoritas beragama Islam dengan jumlah populasi penduduk mencapai lebih dari 85 juta jiwa per 2021 dengan luas wilayah lebih dari 1 juta kilometer persegi.

Negara ini termasuk dalam wilayah Asia Tengah. Ashgabat merupakan ibu kota sekaligus pusat pemerintahan Turkmenistan. Jumlah populasi Turkmenistan saat ini mencapai lebih dari 6 juta jiwa dengan luas wilayah lebih dari 469 ribu kilometer persegi.

Negara yang berbatasan langsung dengan Afghanistan di sebelah utara adalah Uzbekistan. Tashkent merupakan ibu kota dan pusat pemerintahan Uzbekistan.

Tajikistan merupakan negara yang berbatasan langsung dengan Afghanistan di sebelah utara. Dushanbe merupakan ibu kota dan pusat pemerintahan Tajikistan.

Di sebelah timur laut Afghanistan berbatasan langsung dengan Negara Tiongkok. Kedua negara berbatasan dalam kawasan yang disebut Koridor Wakhan. sumber: cnninternasional.com

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist