Berbagi Keberkahan, PTPN IV Regional III Salurkan 20.000 Paket Daging Kurban

Aulanews.id – Sebanyak 20.000 paket daging kurban dibagikan PTPN IV Regional III Provinsi Riau dalam rangka merayakan Idul Adha 1445 H.

Sebagai informasi, PTPN IV Regional III Provinsi Riau merupakan bagian dari Sub Holding PTPN IV PalmCo, perusahaan pelat merah perkebunan sawit terluas di dunia pada tahun 2024 ini.

Paket kurban tersebut berasal dari 268 hewan kurban berupa sapi dan kambing hasil mayoritas dari karyawan dan sebagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan.

“Alhamdulillah, tahun ini menjadi tahun Perdana kami merayakan idul adha dan berbagi keberbakahan dengan bendera baru sebagai PTPN IV Regional III.

“Dan alhamdulillah, semangat berbagi keberkabahan masih terus terjaga yang menjadi ungkapan rasa syukur atas rezeki yang diberikan Allah kepada perusahaan,” kata Region Head PTPN IV Regional III Rurianto dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Senin (17/6/2024).

Ia menjelaskan bahwa seperti tahun-tahun sebelumnya, perusahaan secara konsisten terus berupaya berkontribusi positif dalam perayaan Idul Adha sebagai bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan dan mengendalikan inflasi, terutama kepada masyarakat sekitar perusahaan.

Selain itu, perusahaan juga menerapkan protokol kesehatan secara ketat dalam penyediaan dan penyaluran hewan kurban melalui proses screening hasil kolaborasi bersama instansi terkait untuk memastikan hewan kurban yang sehat dan bebas dari wabah penyakit mulut dan kuku (PMK).

“Insya Allah, kesehatan hewan terbebas dari PMK adalah protokol pertama yang kita terapkan sebelum membeli hewan kurban tahun ini,” tegasnya.

Pelaksanaan kurban dilakukan secara serentak pada hari ini di berbagai wilayah operasional baik kebun maupun pabrik kelapa sawit (PKS) perusahaan.

Di Pekanbaru sendiri, perayaan Idul Adha dihadiri langsung oleh Region Head PTPN IV Regional III di masjid Nurul Iman Region Office Jalan Rambutan yang mengikuti prosesi shalat Idul Adha hingga menyaksikan penyelenggaraan sembilan ekor hewan kurban.

Ruri mengaku bahagia dengan antusiasme karyawan PTPN IV Regional III yang tersebar di berbagai penjuru Riau itu untuk menyisihkan sebagian rezekinya dan berbagi bersama melalui perayaan Idul Adha tahun ini.

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist