Aulanews.id – Pu Hua School atau yang dikenal sebagai Sekolah Nasional 3 Bahasa Putera Harapan, bertahan mengajarkan siswanya tentang akulturasi budaya dan pluralisme China dan Jawa dengan 3 bahasa.
Sekolah yang memiliki motto “rajin, tulus, bersahaja, tekun” ini ingin membekali siswanya dengan pengajaran yang membentuk kepribadian dan mental supaya menjadi pribadi yang baik, lembut, dan berbudi luhur.
Pluralisme atau kebhinekaan sudah ditanamkan sejak masih di bangku sekolah. Di Banyumas, Purwokerto, Jawa Tengah, sekolah Pu Hua 3 bahasa ini dikenal dengan sekolah mayoritas warga keturunan namun mengedepankan rasa kebhinekaan dengan menjunjung budaya Jawa yang dikolaborasi dengan budaya China.
Saat memasuki pintu gerbang utama sekolah, kita akan disambut budaya Jawa musik tradisional calung. Dengan mengenakan pakaian khas Jawa, mereka menari menyambut tamu yang masuk ke gedung dan sekaligus mengantar tamu keluar gedung.
Di dalam gedung sendiri, ada kolaborasi budaya Jawa dan China yang unik yaitu kolaborasi wayang Jawa dan wayang China. Dalam permainan wayang ini, dalang wayang Jawa mengenakan pakain adat Jawa sementara dalang wayang China mengenakan pakaian khas negeri asal China.
Keduanya memainkan wayang sesuai dengan wayang ciri khas masing-masing daerah. Penonton pun dibuat terkagum dengan kolaborasi permainan wayang kedua negara ini.
Di dalam sekolah ini kita juga bisa melihat seni budaya negara China seperti seni kaligrafi, seni mewarnai topeng hingga seni kerajinan menggunting kertas, hingga seni beladiri wushu. Menurut Wakil Bupati Banyumas Sadewo dan pihak sekolah kerjasama pengenalan budaya ini sebagai bentuk penanaman kecintaan siswa terhadap kebhinekaan di negara indonesia.