ARMY Indonesia Sat Set Donasi Untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Aulanews.id – Siapa bilang penggemar boy group asal Korea hanya peduli artis pujaan mereka dari negeri Gingseng? Seolah ingin membuktikan rasa kemanusiaan dan kepedulian mereka, penggemar Boy Group BTS, ARMY Indonesia langsung turun tangan melakukan penggalangan dana untuk para korban tragedi Kanjuruhan 1 Oktober 2022. Hanya dalam 2 hari sudah terkumpul Rp 447.545.567 yang kemudian langsung diberikan ke korban.

Penggalangan dana yang diinisiasi oleh BTS ARMY Project Lombok pada laman kitabisa.com ditutup sementara agar proses penyaluran dana bisa dilakukan dengan cepat dan merata. Awalnya, penggalangan dana hanya ditargetkan pada angka Rp15 juta saja dan akan ditutup pada tanggal 16 Oktober 2022.

Hardyanti, inisiator donasi ini menyatakan target penerima dana, adalah korban-korban yang kehilangan anggota keluarganya. Mereka mengaku sedang melakukan pendataan korban, sehingga bisa ditetapkan masing-masing tingkat urgensinya. “Rencananya akan kami tetapkan formulasinya untuk itu, semisal untuk tingkatan urgensi pertama, kami tetapkan nominalnya Rp5 juta,” ungkap Hardyanti. “Sementara untuk korban luka-luka nanti akan mendapatkan bantuan senilai Rp 3 juta dan seterusnya” imbuhnya

Hardyanti memastikan tidak bergerak sendirian dalam pemberian dana ini. Ia berkoordinasi dengan ARMY Indonesia di Malang yang akan turun langsung didampingi sejumlah relawan dari Aremania (suporter Arema) serta perwakilan resmi dari klub tersebut. “Jika masih dibutuhkan, galang dana akan kami buka kembali” cuit @BTS_AHC_IDN.

Selain penggalangan dana, ARMY Indonesia juga membuka bantuan atau layanan hukum dan pendampingan psikologis untuk para korban Kanjuruhan. (MG9)

Aulanews.id – Urgensinya jelas: umat manusia menghasilkan lebih dari 460 juta metrik ton plastik setiap tahunnya, dan setengahnya dirancang untuk sekali pakai. “Pada tahun 2050, mungkin terdapat lebih banyak plastik...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist