Aulanews.id – 1 lagi acara kolosal diinisiasi Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur dalam menyongsong 1 Abad Nahdlatul Ulama. PWNU akan menggelar Apel Akbar 30.000 kader NU Jatim dan Ziarah Muassis di Alun-alun Kanjeng Sepuh Sidayu, Gresik.
Acara akan digelar Rabu – Kamis, 9-10 November 2022 dengan berbagai kegiatan seperti istighosah, pawai obor, mujahadah, apel akbar hingga ziarah muassis. Pawai obor dengan melibatkan banom dan lembaga NU akan diikuti hampir seribu obor yang nanti akan berjalan kirab start makam Mbah Faqih Maskumambang Dukun menuju lokasi Alun-alun Sidayu dengan pengawalan Banser. Sebagai puncak acara yakni kegiatan apel kader NU dengan melibatkan 30 ribu kader NU.
Sebagai tuan rumah, Majelis Wakil Cabang NU (MWCNU) Dukun menggelar rapat koordinasi dengan melibatkan pengurus harian MWC NU, PR ranting NU sekecamatan Dukun, banom dan lembaga, panitia kader NU Dukun. Rakor untuk mempersiapkan teknis acara dipusatkan di Musholla Annahdlah MWC NU Dukun jalan raya Mojopetung Dukun Gresik.
sKetua Tanfidziyah MWC NU Dukun KH Moh Sholeh menjelaskan, ada 4 hal penting hasil rapat panitia:
1. Untuk pawai obor kader MWC Dukun akan mempersiapkan secara maksimal segala bentuk tehnisnya elemen pendukung yang terlibat Ansor banser, Muslimat Fatayat, IPNU IPPNU lembaga dan pagarnusa (PN)
2. Kordinasi lapangan (korlap) yang dikomandani tim kader PKPNU dalam pengerahan massa di tiap ranting akan berkordinasi dengan PR NU dan Ansor banser dengan titik kumpul di kantor MWC NU Dukun.
3. Untuk pengumpulan konsumsi yang dikordinir Muslimat dan Fatayat akan di ambil oleh Banser dengan pembagian 3 wilayah yakni barat, tengah dan timur dilembaga pendidikan ranting Fatayat atau Muslimat.